![]() |
Proses kegiatan diskusi berlangsung (dokumentasi probadi) |
LPMReference.com - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) posko 31 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang mengadakan diskusi terkait toleransi beragama di Mushola An-Nur, Kelurahan Cangkiran, Kecamatan Mijen, Kota Semarang. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk progam kegiatan kelompok bidang moderasi beragama dari KKN UIN Walisongo Semarang, Senin (19/10/2020).
Diskusi ini sendiri mengangkat judul, ''Meneguhkan Sikap Toleransi
Di Era Milenial'' yang di isi oleh Ustaz Ahsan Ma’ruf selaku pengasuh madin dan
majlis ta’lim An-Nur Cangkiran. Selain itu diskusi ini juga dihadiri oleh
pemuda dan pemudi Desa Cangkiran.
Ramadhan, selaku ketua KKN posko 31 UIN Walisongo
Semarang, mengatakan kegiatan diskusi ini bertujuan untuk menumbuhkan sikap
toleransi sejak dini khususnya dikalangan remaja dan mahasiswa.
Pembahasan diskusi ini sendiri lebih berfokus kepada upaya
untuk meneguhkan atau menumbuhkan sikap toleransi sejak dini dan menangkal
radikalisme di kalangan remaja, khususnya mahasiswa.
Kegiatan diskusi ini juga mendapatkan dukungan dari remaja
Desa Cangkiran. Emil sebagai salah satu remaja desa cangkiran mengucapkan
terimakasih kepada mahasiswa KKN posko 31 UIN Walisongo yang sudah mengadakan
kegiatan ini.
''Saya mewakili remaja
Desa Cangkiran mengucapkan terimakasih banyak kepada mahasiswa KKN posko 31 UIN
Walisongo yang telah menyelenggarakan diskusi ini. Dengan adanya diskusi ini
kami sadar bahwa toleransi itu sangat penting bagi kehidupan bernegara dan
beragama'', tuturnya.
Kegiatan diskusi berjalan dengan lancar walaupun mengalami
sedikit keterlambatan diawal.
Pewarta : Hafidz Ernanda Ramadhan
Redaktur : Fuizah
Komentar
Posting Komentar