![]() |
Foto budikdamber (dokumentasi pribadi) |
Budidaya ikan di dalam ember atau yang kerap disebut budikdamber menjadi salah satu solusi menjaga ketahanan pangan di masa pandemi Covid-19. Sejak adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan Work From Home (WFH) kegiatan anggota keluarga sepenuhnya berada di rumah, tentu saja menimbulkan tingkat kejenuhan bila melakukan pekerjaan rumah menumpuk berkelanjutan. Terlebih selama masa pandemi ini terjadi pengurangan jam kerja dan PHK secara massal menyebabkan kondisi keuangan keluarga semakin menurun. Kekhawatiran tersebut dapat disiasati dengan memunculkan ide baru kreatif untuk memenuhi kebutuhan protein hewani dan sayuran melalui budikdamber.
Dengan budikdamber masyarakatpun akan memiliki kegiatan baru dalam bercocok tanam dan memelihara ikan, tentu saja tidak sia- sia karena manfaatnya kita dapat disibukan dengan hal baru menghilangkan stress dan hasilnya dapat menambah sumber pangan keluarga. Budikdamber merupakan inovasi baru dalam ketahanan pangan dan ekonomi kreatif masyarakat di masa pandemi hal ini dikarenakan tekniknya terbilang mudah dengan peralatan yang sederhana.
Kegiatan budikdamber ini menjadi konsep urban farming untuk mengisi waktu luang masyarakat dalam rangka menambah pasokan pangan dan keuangan keluarga. Urban farming yakni konsep tanam dengan lahan terbatas cocok diterapkan di masyarakat perkotaan dengan lahan pekarangan yang minimalis. Konsep budikdamber sangat sederhana dan tidak membutuhkan modal besar serta kolam atau ruangan menampung ikan dan sayuran yang luas.
Media yang dibutuhkan yakni ember dengan ukuran 80 liter dengan daya tampung ikan 80 ekor. Peralatan lain yang dibutuhkan dalam budikdamber yakni gelas plastik (bisa bekas minuman), kawat, air mineral, arang, berambut (kulit padi). Kebutuhan utama yakni biji kangkung dan benih ikan lele atau nila, namun budikdamber jenis ikan nila membutuhkan keperluan lain, seperti pembuatan aerator mesin yang akan menghasilkan gelembung pernafasan untuk ikan. Apabila tidak menggunakan aerator benih ikan nila akan mudah mati per harinya.
Konsep bercocok tanam urban farming selain memberikan dampak besar untuk kelangsungan kebutuhan ekonomi keluarga juga dapat menguatkan rasa kebersamaan dan gotong royong untuk memelihara apa yang telah diciptakan. Selain itu budikdamber layak digunakan edukasi kepada si kecil belajar bercocok tanam dan memelihara ikan, karena dengan adanya kegiatan ini dapat mengurangi tingkat kejenuhan dalam keluarga.
Penulis: Anggita Widya
Komentar
Posting Komentar