Semarang,
LPM Reference – Senin (30/10), Himpunan Mahasiswa (HIMA) Sosiologi Fakultas
Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo melakukan advokasi anak jalanan di Johar.
Acara tersebut diikuti oleh perwakilan Hima Sosiologi dan mahasiswa sosiologi.
Acara ini bertujuan mengajak mahasiswa sosiologi khususnya, dan mahasiswa FISIP UIN Walisongo peduli terhadap
anak jalanan.
Afifathu Rahmah Fajriyah, Ketua HIMA Sosiologi menjelaskan
tujuan utama dari advokasi anak jalanan
untuk peduli dan melihat langsung keadaan yang dialami oleh anak jalanan di Johar.
Dengan begitu mahasiswa sosiologi dan mahasiswa FISIP UIN Walisongo peduli di
lingkungan sekitarnya.
“Dalam acara advokasi yang diselenggarakan oleh departemen
pengembangan masyarakat berguna sebagai pemantik kepedulian mahasiswa dan belum
pernah sekalipun Hima Sosiologi menyelenggerakan advokasi untuk itu. Oleh
karena itu, kami ingin mahasiswa sosiologi terjun dan melihat keadaan anak
jalanan” Ucap Afifathu
Irawan yang merupakan relawan rumah pintar semarang mendukung
adanya advokasi yang dilakukan oleh HIma Sosiologi. “saya sewaktu bergabung
dengan UIN Walisongo belum pernah ada yang ngajakin bergabung seperti ini dan
acara seperti ini harus terus dilanjutkan” kata Irawan yang juga alumni UIN
Walisongo. (Ichsan)
Komentar
Posting Komentar