LPM Reference-Berita Wacana LPM Reference FISIP UIN Walisongo mengadakan Webinar Pelatihan Jurnalistik dengan tema "Menangkal Berita Hoax di Era Digital dengan Visualisasi Data" Sabtu (02/04/2022)
Ayu Rahmawati sebagai ketua pelaksana kegiatan mengundang narasumber Khuswatun Hasanah yang merupakan Dosen Ilmu Komunikasi UPN Veteran Yogyakarta dan pernah menjadi seorang jurnalis di Kompas.com serta katadata Khuswatun Hasanah.
Pada kesempatan kali ini diikuti 49 peserta dengan dipandu oleh Lu’luatul Qomariyah sebagai moderator. Webinar ini dilaksanakan untuk memenuhi program kerja dari divisi Berita Wacana LPM Reference, serta memperkenalkan awal dari jurnalistik bagi yang ingin mengenal dunia jurnalistik lebih dalam. Acara ini dilaksanakan secara virtual melalui zoom meeting.
Materi yang disampaikan oleh Khuswatun Hasanah membahas tentang debunking dengan jurnalisme data. Terdapat beberapa topik diskusi, yaitu membahas tentang jurnalis dalam memerangi misinformasi dan disinformasi, di jurnalisme data terdapat watak kerja jurnalis dan Mengapa disebut demikian? karena mengekspos atau mengkreditkan klaim di-acc palsu berlebihan atau bermegahan.
Ada pula 6 angle tipe dalam jurnalis serta bagaimana cara memasukan data agar menjadi visualisasi data, dapat berupa maps, grafik ataupun bentuk lainnya. Beliau juga menyampaikan bahwa kita dapat mengolah data dengan menggunakan situs web Data Wrapper atau Florish. Visualisasi data tidak hanya dimanfaatkan untuk jurnalisme data tetapi juga bisa digunakan untuk kepentingan blog pribadi, tugas kuliah, dan skripsi.
Selain itu, Khuswatun Hasanah memberikan games dalam bentuk quiz sebagai review materi yang telah disampaikan. Lalu dipilih 2 orang pemenang yang akan diberikan hadiah dalam bentuk OVO, kemudian acara webinar diakhiri dengan penutup dan sesi foto bersama.
Penulis: Putri Nabilah
Redaktur: Roafa Nabila Mazin
Comments
Post a Comment